Taman Agrowisata Go Green
merupakan salah satu objek wisata yang lagi ngehits dan menarik untuk
dikunjungi terutama bagi keluarga, kalangan anak muda maupun orang dewasa.
Objek wisata ini mempunyai konsep Agrowisata yang dilengkapi dengan berbagai
macam spot-spot foto yang menarik dengan tanaman hijau yang membuat objek
wisata ini terlihat asri dan sejuk dipandang.
Disana terdapat berbagai macam
tanaman hijau yang membuat mata sejuk. Selain itu Disana kamu juga dapat berfoto ria
karena spot-spot foto disana sangat banyak sekali seperti Kincir Angin Belanda,
Menara Eiffel Paris, Patung Singa Singapura, dan masih banyak lagi. Nah disana
juga menyediakan berbagai wahana seperti kolam renang, jembatan mini, kolam
pancing, bebek air, rumah barbie dll yang akan membuat kamu betah untuk
berlama-lama bersama keluarga maupun teman. Jika kamu ingin beristirahat tempat
ini juga menyediakan kantin yang menjual berbagai macam makanan dan minuman
jadi kamu tak perlu khawatir. Selain itu tempat wisata ini juga menyediakan
fasilitas seperti musolla, toilet dan tempat untuk beristirahat.
Dimana Lokasi Taman Agrowisata Go Green?
Lokasi Taman Agrowisata Go Green sangat
mudah di jangkau yaitu berlokasi di Sungai Pinang, kecamatan Tambang,
Kabupaten Kampar. tepatnya berada di jalan Raya
Pekanbaru-Bangkinang km 30 atau sekitar 40 menit dari pekanbaru.
Kapan Waktu yang tepat untuk ke Taman Agrowisata Go Green?
Setiap
hari anda bisa mengunjungi Taman Agrowisata Go Green, hanya saja pada weekend pastinya banyak pengunjung yang datang. Sebaiknya anda berkunjung pada
hari biasa dari hari senin sampai jumat pukul 08.00 - 18.00 WIB.
Mengapa harus liburan ke Taman Agrowisata Go Green?
Taman Agrowisata Go Green menawarkan banyak hal kepada
pengunjung. Salah satunya Taman Agrowisata Go Green ini mempunyai
konsep yang sangat menarik. Tanaman-tanaman hijau yang membuat mata sejuk Dengan
spot-spot foto yang menarik seperti Menara Eiffel, Kincir Angin Belanda dll
anda akan merasa berada di luar negri. Selain itu tempat wisata ini juga
menyediakan wahana seperti kolam pancing, bebek air, kolam renang dan fasilitas
seperti musolla, gazebo, toilet dan tempat parkir.
Bagaimana saya bisa ke Taman Agrowisata Go Green?
Untuk
mengunjungi objek wisata Taman Agrowisata Go Green sangat mudah, ada beberapa cara yang biasa dilakukan
wisatawan menuju ke objek wisata ini, yaitu
Membeli paket
wisata Kampar.
Dengan
cara membeli paket wisata Kampar di
Annapurna Tours and Travel
akan sangat mempermudah perjalanan anda
dan membuat perjalanan anda terasa lebih berkesan selama di
Kampar. Selain itu
kami juga bisa menyesuaikan keinginan anda dengan
budget yang anda miliki jadi anda tidak usah khawatir untuk menyampaikan
keinginan anda.
Berapa harga tiket masuk Taman Agrowisata Go Green?
Untuk
harga tiket masuk Taman Agrowisata Go Green sangatlah murah, anda hanya mengeluarkan kocek Rp. 10.000/org
untuk tiket masuk dan
anda sudah bisa menikmati wisata seindah ini. Untuk biaya
parkir kendaraan roda dua dikenakan tarif Rp. 5000 sedangkan roda empat
dikenakan tarif 10.000.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar